Jumat, 16 Mei 2014

JERAWAT


Jerawat??

Siapa sih yang tidak tahu dengan istilah masalah kulit yang sering kali dialami remaja yang sedang mengalami masa pubertas ini. Jerawat memang bukanlah masalah kulit yang sangat serius, namun hal ini cukup mengganggu pemampilan dan mempengaruhi rasa percaya diri seseorang termasuk saya sendiri. Saya sering sering berkonsultasi dengan dokter, mengapa jerawat sangat rentan terjadi pada saat masa pubertas??

Lalu dokter pun memberikan penjelasan, bahwa setiap remaja yang sedang mengalami masa pubertas hormonnya akan meningkat yang menyebabkan ketidakseimbangan hormon, sehingga  aktivitas kelenjar minyak menjadi berlebihan. Akibatnya, kulit menjadi cenderung berminyak dan rentan kotor. Hal inilah yang menyebabkan terjadi penyumbatan  saluran minyak di poro wajah, yang apabila jika ada pertumbuhan bakteri P Acne maka muncul lah yang dinamakan jerawat. Namun, sebenarnya bukan hanya remaja saja yang mengalami masalah jerawat, karena semua tergantung kestabilan hormon seseorang.

Lalu bagaimanakah mengatasinya??

Jerawat pada masa pubertas akan hilang dengan sendirinya, apabila kita rajin menjaga kesehatan dan kebersihan diri, seperti membiasakan mencuci muka setelah melakukan aktivitas diluar ruangan yang memungkinkan wajah kita rentan terhadap kotoran. Selain itu, perbanyak mengkonsumsi sayur dan buah, dan kurangi makanan yang terlalu banyak mengandung minyak. Rajin lah berolahraga agar pori bersih dan membuat hormon seimbang, sehinngga hormon stress kita stabil. Karena stress juga dapat memicu timbulnya jerawat juga lhoo, serta tidak lupa untuk istirahat yang cukup.

Natasha Skin Care Clinic Center


Pernah denger Natasha Skin Clinic Center ga??
www.stbayapariaba.ac.id
Untuk sebagian orang mungkin nama itu udah ga asing lagi dong yaa..apalagi di kalangan wanita. Yaa.. Natasha Skin Clinic Center merupakan sebuah klinik kecantikan dan perawatan kulit yang sudah tersebar di hampir seluruh kota di Indonesia. Disini saya bukan promosi, melainkan hanya sekedar sharing pengalaman saya perawatan di Natasha Skin Clinic Center dan kenapa saya memilih klinik tersebut. Pertama, saya agak ragu untuk melakukan perawatan disana, bukan karena meragukan reputasi atau pelayanannya tapi karena takut biaya yang harus dikeluarkan terbilang ga cocok dengan saku pelajar, alias MAHAL!!! Sebelumnya saya coba mencari informasi sebanyak mungkin tentang berapa budget yang harus dikeluarkan saat pertama kali berkonsultasi dan membeli resep, baik menanyakan langsung kepada orang-orang yang telah terlebih dahulu menjadi member maupun lewat brosur.
Setelah mendapatkan informasi yang cukup, saya memberanikan diri untuk datang langsung ke Natasha Skin Clinic Center yang beralamat di Jl. W.R.Supratman No.84 Bandung, yang kebetulan cabang klinik yang paling dekat dengan rumah saya. Pertama saya datang ke Natasha Skin Clinic Center, saya terlebih dahulu harus melakukan registrasi sebagai member dengan mengisi formulir di bagian receptionist, jangan khawatir kita akan di layani dengan sangat baik dan ramah, selanjutnya mengantri untuk mengkonsultasikan keluhan atau masalah kulit yang dialami kepada dokter. Lalu dokter akan memberikan resep sesuai masalah kulit kita, berupa produk seperti facial wash, skin toner, day moisturizer, night cream, anti-irritation cream. Kita juga mendapatkan kemudahan dalam pembayaran, baik cash maupun dengan credit card tertentu. Setelah melakukan transaksi pembayaran, setiap new member akan di berikan penjelasan oleh Customer Service tentang bagaimana cara menggaplikasikannya. Dan ternyata setelah saya coba, budget yang harus saya keluarkan relatif terjangkau tidak semahal yang saya bayangkan sebelumnya, tentunya jumlah budget yang dikeluarkan setiap orang tidaklah sama, tergantung masalah kulit masing-masing. Perlu diingat juga, kalo di Natasha Skin Clinic Center tidak dikenakan biaya konsultasi dokter seperti klinik-klinik kecantikan lain pada umumnya, alias FREE!! Selain itu, produk-produk Natasha Skin Clinic Center terbukti HALAL oleh Majelis Ulama Indonesia (MUI), teruji AMAN oleh BPOM karena berbahan dasar botanikal alami buah-buahan yang modern dan terus berkembang seiring dengan kemajuan teknologi yang canggih, dan banyak mendapatkan banyak penghargaan sebagai Super Brand klinik kecantikan.
Perlu saya ingatkan juga, kalo hasil setiap orang akan berbeda karena jenis kulit setiap orang pun berbeda. Dan hasilnya pun bukan instan seperti cream perawatan yang dijual di pasaran, yang memberikan hasil yang cepat namun berbahaya dalam jangka panjang.
Info tambahan juga nih, Natasha Skin Clinic Center juga memberikan banyak keuntungan kepada membernya yang masih pelajar, yaitu berupa potongan 15% untuk produk dan 20% untuk perawatan facial biasa. Semoga apa yang saya share bisa menjadi referensi untuk anda yang sedang mencari klinik kecantikan.